Home / Uncategorized / Pengertian Teks Diskusi: Tujuan dan Struktur Teks Diskusi

Pengertian Teks Diskusi: Tujuan dan Struktur Teks Diskusi

Teks Diskusi adalah suatu tulisan yang berisi mengulas sebuah masalah atau pun isu dengan dilengkapi pendapat atau pun argumen yang sifatnya mendukun atau bisa juga bersifat menentang suatu permasalahan atau pun isu yang ada, teks diskusi diakhiri dengan simpulan atau rekomendasi dari si penulis.

Ada juga yang berpendapat bahwa teks diskusi adalah salah satu bentuk dari kegiatan wicara. Dengan mengadakan diskusi kita bisa memperluas pengetahuan dan mendapatkan banyak sekali pengalaman. Diskusi adalah pertukaran gagasan, pendapat, ide antara 2 (dua) orang atau lebih secara tidak tertulis (lisan).

Tujuan Teks Diskusi

Adapun tujuan dari teks diskusi yakni adalah mencari kesepakatan atau pun kesepahaman gagasan atau pendapat. Kemudian untuk diskusi yang melibatkan lebih dari 2 (dua) orang disebut dengan diskusi kelompok. Pada saat berdiskusi kelompok dibutuhkan seorang pemimpin yang disebut dengan ketua diskusi.

Ketua diskusi memiliki tugas untuk membuka dan menutup diskusi, serta juga emmbangkitkan minat anggota untuk menyampaikan suatu Gagasan, menengahi anggota yang sedang berdebat, dan menyimpulkan hasil diskusi.

Struktur Teks Diskusi

Berikut ini adalah beberapa struktur teks diskusi, antara lain.

1. Isu

isu mempunyai isi tentang masalah yang sedang didiskusikan atau sedang dibahas. Intinya adalah suatu masalah yang akan dibahas dalam teks diskusi.

2. Argumen Menentang

Argumen yang menentang adalah argumen yang berisi pertentangan terhadap masalah yang sedang dibahas dan juga disertai alasan yang mendukung.

3. Argumen Mendukung

Argumen yang mendukung adalah argumen yang mendukung yanng bisa untuk menjabarkan lebih lanjut mengenai penjelasan terhadap masalah yang sedang dibahas.

4. Kesimpulan

Bagian ini berisi rekomendasi dan juga simpulan yang pastinya mengenai isu atau masalah yang sedang dibahas serta diusahakan untuk mengambil jalan tengah dari isu atau masalah yang sudah dibahas.

Nah, itulah sedikit penjelasan mengenai teks diskusi mulai dari pengertian teks diskusi, tujuan teks diskusi, dan struktur teks diskusi. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kita semua, dan semoga artikel ini bisa membantu kalian dalam mengerjakan tugas. Jika ada kesalahan dalam artikel ini mohon untuk dimaafkan dan dimaklumi.

www.pintarnesia.com

About Pher jaya

Check Also

AGEN PERMAINAN JUDI BOLA TERBAIK DI INDONESIA

Slot mpo terpercaya ialah salah satu tipe game judi online terbaik di Indonesia yang akan membagikan …