Home / Pendidikan / Tips Menghafal yang Bisa Kamu Coba

Tips Menghafal yang Bisa Kamu Coba

Sulit menghafalkan lagu padahal kamu suka banget sama lagu itu? Sulit menghafal materi pelajaran padahal bulan depan udah ujian? Kira-kira kenapa ya kamu bisa sulit menghafal? Mungkin cara yang kamu lakukan selama ini belum tepat?

Jika masalahnya adalah itu, kamu perlu cara efektif menghafal berikut ini yang perlu kamu coba untuk lakukan. Beberapa cara berikut ini terbukti berhasil bagi beberapa orang dan siapa tahu juga bisa berhasil di kamu.

Ulangi Terus

Seberapa sering kamu mencoba menghafal materi yang ingin kamu hafalkan? Apakah cuma sekali membacanya terus kamu langsung beralih ke materi lain? Atau mungkin dua kali? Tiga kali? Empat kali? Cobalah untuk melakukannya lebih banyak lagi supaya makin menempel di kepala kamu. Kalau kamu malu melakukannya di tempat umum, lakukan saja di kamarmu. Sampaikan pada keluargamu bahwa kamu akan mengucapkan sesuatu yang sama secara berulang-ulang supaya kamu tidak dikira aneh sama kakakmu.

Tulis yang Mau Kamu Hafal

Cara lain yang bisa dicoba adalah dengan menuliskan apa yang sedang ingin kamu hafalkan. Cobalah untuk membacanya terlebih dahulu atau simak materinya dengan baik. Endapkan terlebih dahulu selama beberapa waktu di kepala sebelum kemudian kamu tulis di buku catatanmu.

Jangan Dadakan

Nah ini yang juga perlu diperhatikan. Jangan menghafalkan sesuatu secara mendadak atau biasanya disebut sistem kebut semalam. Jika ujiannya masih 2 bulan, manfaatkan waktu dua bulan tersebut untuk menghafal pelan-pelan materi yang sekiranya akan diujikan.

Hindari Segala Rupa Distraksi

Saat sedang menghafalkan sesuatu, jauhkan dirimu dari hal-hal yang bisa mengganggu seperti notifikasi handphone, lalu lintas yang berisik, suara televisi, dan berbagai hal lain yang dapat menarik perhatianmu. Kalau perlu, asingkan dirimu dari keramaian manusia supaya kamu dapat lebih fokus dengan materi yang sedang kamu hafalkan.

Hidup Sehat

Selain cara di atas, usahakan untuk hidup sehat. Hindari begadang jika tidak perlu, konsumsi makanan dan minuman yang bergizi dan dibutuhkan oleh tubuh. Olahraga yang teratur. Dan tidur yang teratur.

Demikian beberapa tips menghafal yang bisa kamu coba. Mudah-mudahan bermanfaat.

About Pher jaya

Check Also

4 Argumen Memutuskan ESQ English Course Selaku Tempat Pelatihan Bahasa Inggris

ESQ English Course adalah tempat kursus bahasa inggris yang menyiapkan layanan yang komplet buat Anda. …