Home / Uncategorized / Keterampilan dari Sabut Kelapa yang Memiliki Keuntungan Besar

Keterampilan dari Sabut Kelapa yang Memiliki Keuntungan Besar

Seperti yang diketahui, bahwa sabut kelapa merupakan sebuah limbah dari buah kelapa, yang biasanya dibuang karena sudah tak terpakai. Namun, sabut kelapa bukanlah sebuah sampah, jika sudah ada di tangan orang-orang kreatif, karena beberapa kerajinan dari sabut kelapa ini, bisa dijadikan barang-barang yang sangat estetik dan fungsional. Keterampilan dari sabut kelapa merupakan bentuk benda yang dihasilkan dari sabut kelapa, di mana sabut kelapa sendiri merupakan bagian kasar yang berguna untuk melindungi buah kelapa. Ya, buah kelapa memang terkenal dengan semua bagiannya yang bisa diolah kembali, salah satunya sabut kelapa ini. Tentunya sebelum kerajinan dari sabut kelapa ini dibuat, maka bahan utama yakni sabut kelapa harus dibersihkan terlebih dahulu.

Adapun Manfaat dari Sabut Kelapa, berikut Simak Penjelasan di bawah ini

Terlebih, pepatah pernah mengatakan bahwa “Hidup itu harus seperti kelapa, setiap bagian dari pohon kelapa bisa bermanfaat bagi orang banyak”.

Hal tersebut bisa diartikan, bahwa semua yang dihasilkan pohon kelapa, bisa dimanfaatkan, yakni sebagai berikut:

  • Buahnya: Daging dan air buah kelapa bisa dikonsumsi, dibuat bahan makanan dan lain-lain.
  • Batang pohonnya: Bisa dijadikan bahan bangunan rumah, jembatan, kadang, dan lain-lain
  • Daunnya: Bisa digunakan untuk membuat urung ketupat, genting pada pondok, kerajinan dan lain-lain
  • Bunganya: Bisa digunakan untuk kerajinan membuat topi atau tas, dan untuk pengobatan tradisional
  • Batok: Bisa digunakan untuk membuat kerajinan hingga bahan arang
  • Bagian tersebut juga termasuk sabut dari buah kelapa, hingga bisa dijadikan kerajinan dari sabut kelapa yang estetik.

Pasalnya, tidak hanya bisa dijadikan kerajinan dari sabut kelapa yang estetik dan fungsional, kerajinan tersebut juga bisa dijadikan bisnis yang bisa menghasilkan uang.

Terlebih, kini beberapa kerajinan dari sabut kelapa yang estetik itu, sangat dicari dan berharga tinggi dan juga sabut kelapa biasanya juga digunakan sebagai cocomesh jaring sabut kelapa. Memangnya, apa yang membuat kerajinan yan terbuat dari sabut kelapa dicari dan beberapa di antaranya memiliki harga tinggi? Padahal cuma terbuat dari sabut kelapa?

  • Sabut kelapa memiliki struktur yang kuat, sehingga awet dan tahan lama jika dijadikan sebuah kerajinan.
  • Warna sabut kelapa berwarna coklat, membuatnya memberikan kesan natural.
  • Saat ini, sedang muncul tren tema rustik, natural, hingga vintage, sehingga kerajinan dari sabut kelapa sangat cocok untuk dijadikan hiasan tema tersebut.
  • Tahan degradasi dan air laut.

Setelah ini kami akan memberikan beberapa contoh, penjelasan dan bagaimana cara membuat kerajinan sabut kelapa dan apa saja alat dan bahan yang dibutuhkannya. Yuk simak artikel berikut ini dengan seksama!!

1. Cara Membuat Keterampilan dari Sabut Kelapa : Pot Tanaman

Alat dan bahan yang akan kita gunakan dalam membuat pot dari sabut kelapa adalah sebagai berikut.

Alat – alat :

  • Pisau
  • Gunting
  • Pisau besar
  • Bor

Bahan – bahan :

  • Sabut kelapa yang sudah kering
  • Tali ijuk

Cara Membuat Pot Sabut Kelapa :

  1. Ambil sabut kelapa dari kulit kelapa yang sudah mengering, kemudian gunakan linggis untuk melepas kulit kelapa agar kupasan sabut tersebut masih tetap terjalin. kalau di pedesaan kulit kelapa biasanya sudah dikuliti sedemikian rupa. Jadi kupasan sabut kelapa masih terjalin. Lembarkan sabut kelapa dan potong bagian atas dengan memakai pisau besar. Anda bisa menggunakan mesin pengolah sabut kelapa agar lebih mudah.
  2. Tandai bagian bawah dan atas pada setiap belahan dengan menggunakan tipe ex, bagian ini akan dibor untuk mengikat belahan sabut kelapa sekaligus untuk tali ikatan pot.
  1. Borlah secara hati -hati pada bagian yang sudah diberi tanda.
  2. Talikan ijuk pada setiap lubang sabut kelapa sehingga setiap belahan sabut dapat menyatu.
  3. Setelah ikatan dalam terbentuk kemudian silanglah ikatan pada bagian luar, lakukan hal serupa pada seluruh belahan sabut kelapa. Maka jadilah satu ikatan kuat dan membentuk kulit kelapa yang terpancung pada bagian atas
  4.  Pot sabut kelapa siap digunakan untuk menanam tanaman anggrek atau pakis.

2. Cara Membuat Keterampilan dari Sabut Kelapa : Keset

Kali ini kita akan belajar cara membuat kerajinan sederhana yaitu membuat keset dari serat. Semoga dengan adanya cara ini dapat membantu kalian dalam membuat keset sederhana dari serat. Untuk lebih jelasnya silakan simak penjelasannya di bawah ini.

Alat dan Bahan

  1. Sabut kelapa
  2. Palu
  3. Pisau
  4. Gunting besar buat finishing

Proses Pembuatan

  1. Siapkan tempat untuk membuat anyaman sabut (bisa dengan tiang memanjang).
  2. Siapkan tali yang akan dijadikan alur untuk anyaman
  3. Anyaman sabut kelapa (menenun), masukkan dari atas, ditata sejajar sampai semua terisi penuh.
  4. Setiap kali dapat satu baris, rapatkan dengan memukul-mukul dari atas agar keset penuh dan kuat.
  5. Rapikan dengan pisau atau gunting sisa-sisa sabut kelapa.

3. Cara Membuat Sapu

Kalian suka bersih-bersih di rumah tapi sapunya tidak ada. Nah, kali ini kita akan membuat sapu dari sabut kelapa. Kalian bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk membuat sapu sederhana dari sabut kelapa. Selamat mencoba semoga berhasil.

Alat

  1. Kayu pemukul dan batu landasan
  2. Sikat dari kawat (dapat dibuat dari paku-paku kecil yang ditancapkan pada kayu dibuat seperti sikat
  3. Pisau/parang dan jarum karung

Bahan

  1. Sabut kelapa 2 butir
  2. Sebilah bambu atau carang panjang 1 meter
  3. Tali/tambang dari sabut kelapa
  4. Besaran kurang lebih 2-3 mm sepanjang 6 m
  5. Sebilah bambu kecil besaran 3-4 mm panjang 20 m

Langkah Pembuatan

  1. Sabut (tepes) dipukul agar daging sabut lepas.
  2. Sabut yang telah dipukul-pukul disikat agar serabut yang pendek lepas.
  3. Serat yang pendek dibuat tali
  4. Serat yang panjang dengan tali sabut bagian ujungnya dengan besaran kurang lebih segenggam jari telunjuk
  5. Tiap 1 buah sapu terdiri dari 4 (empat) akar sabut yang terpisah dan 1 ikat sabut yang langsung diikatkan pada ujung tangkai sapu
  6. Tusukkan sebilah bambu kecil pada ikatan sabut diujung tangkai ibaratnya sebagai bahu (pundak).
  7. Tusukkan keempat ikatan sabut di bahu kanan dan kiri tangkai masing-masing 2 (dua) ikat.
  8. Ikatlah ujung sabut bagian atas bahu tangkai.

4. Cara Membuat Vas Bunga

Alat dan Bahan:

  • Sabut kelapa
  • Wadah plastik
  • Mantan Kanebo
  • Pisau kater  kecil
  • Tali
  • Benang wol
  • Bunga
  • Gunting

Langkah – langkah :

  1. Siapkan semua peralatan  dan bahan yang diperlukan untuk membuat kerajinan ini di meja kerja.
  2. Masukkan sabut kelapa  ke dalam wadah.
  3. Gunting sabut kelapa untuk merapikannya.
  4. Potong kanebo bekas,  sesuaikan bentuk ukurannya dengan wadah.
  5. Bungkus tali sebagai alat gantung nanti.
  6. Agar sabut kelapa  tidak  mati, kami  menjahit atau kami membungkusnya dengan benang wol.
  7. Masukkan kanebo terlebih dahulu  ke dalam  wadah, lalu ambil bunga mana yang ingin Anda letakkan.
  8. Rapi dan siap untuk  menggantung

Cocomesh Jaring Sabut Kelapa

Cocomesh jaring sabut kelapa adalah jaring yang terbuat dari sabut kelapa. Bahan-bahan  berasal dari seratus persen bahan alami dan ramah lingkungan.

Jaring sabut  kelapa cocomesh atau biasa disebut tekstil Coir Geo digunakan sebagai media kebun dan bahan stabilisasi untuk lereng atau lahan miring. Cocomesh  lebih murah dan lebih efisien daripada penggunaan permukaan batuan atau geotekstil yang biasa digunakan dalam memperkuat struktur di lereng.

Cocomesh  telah terbukti  efektif dalam mencegah tanah longsor atau erosi di tanah dan menjaga tanah agar tidak bergerak keluar dari tempatnya serta mencegah erosi nutrisi yang dapat menyebabkan tanaman dapat tumbuh, semua karena  kemampuan cocomesh yang tinggi untuk menyerap udara dan mampu. menjadi humus.

Dalam waktu 3  tahun kelapa akan terdegradasi dengan tanah dan tanaman yang hidup di atasnya,  karena bahannya berasal dari tanaman.

Cocomesh coconut coir  net adalah salah satu aplikasi tali sabut kelapa. cara membuatnya  dengan meratapi. Polanya  dapat  menyesuaikan  kebutuhan, seperti membuat ukuran dengan jarak tali 2×2 cm, 3×3 cm, 4×4 cm dan sesuai kebutuhan.

Penggunaan cocomesh lebih  sering  digunakan sebagai reklamasi tambang. Dan bias  mengembalikan bekas area tambang menjadi hijau lagi. Cocomesh dapat  difungsikan untuk menanam tanaman sampul media yang tersebar di  cocomesh.

Fungsi lain dari  cocomesh  dapat mencegah berjalannya tanah atas dan dapat mencegah erosi tanah. Dan  cocok untuk memperkuat tanah di lereng tanah.

Anda dapat menemukan orang-orang yang menjual  cocomesh murah dan berkualitas di mana termasuk dalam toko – toko peralatan rumah tangga.

About Pher jaya

Check Also

AGEN PERMAINAN JUDI BOLA TERBAIK DI INDONESIA

Slot mpo terpercaya ialah salah satu tipe game judi online terbaik di Indonesia yang akan membagikan …